Rabu, 11 Agustus 2010

SIRSAK
(Annona muricata)



1. General
Sirsak, biasa juga dikenal dengan nangka belanda atau durian belanda mempunyai nama latin (Annona muricata L.) Adalah pohon buah yang berasal dari Karibia, Amerika Tengah dan Amerika Selatan. Di Indonesia sendiri, tanaman ini mempunyai banyak nama, seperti nangka sebrang, nangka landa (Jawa), nangka walanda, sirsak (Sunda), nangka buris (Madura), srikaya jawa (Bali), deureuyan belanda (Aceh ), durio ulondro (Nias), durian betawi (Minangkabau), serta jambu landa ( lampung). Penyebutan “ belanda “ serta variasinya mengindikasikan bahwa sirsak dari bahasa belanda : Zuurzak, berarti “kantung asam” didatangkan oleh pemerintah kolonial Hindia-Belanda ke Nusantara, yaitu pada abad ke-19, meskipun bukan berasal dari Eropa.

Buah sirsak termasuk buah semu, daging buah lunak dan lembek,warnanya putih, berserat,berbiji kitam pipih, kulitnya berduri, tangkai buah menguning, aromanya harum, dan rasanya manis agak asam. Tetapi sekarang sudah beredar sirsak yang rasa buahnya dominan manis bijinya sedikit. Buah sirsak yang normal dan sudah matang mempunyai berat ± 500 gr, warna kulit agak terang, hijau agak kekuningan serta mengkilap. Bentuk buah bagian ujung agak membulat dengan diameter ± 5 cm, diameter bagian tengah ± 7 cm, serta panjang buah ± 17 cm. Kerapatan duri maksimal 2-3 buah per 4 cm ( diukur pada bagian buah yang durinya paling jarang ), kekerasan daging buah empuk merata.

2. Macamnya 
Berikut jenis sirsak yang kami miliki : 
  • Sirsak Ratu 
  • Sirsak Madu
  • Sirsak Lokal 

3. Syarat Tumbuh 
              Tanaman ini ditanam secara komersial untuk diambil daging buahnya, bahkan sekarang banyak juga pekebun yang menanam buah sirsak untuk diambil daunnya seiring dengan tingginya manfaat daun sirsak untuk pengobatan. Tumbuhan ini dapat tumbuh disembarang tempat. Pohon sirsak bisa mencapai tinggi 9 meter. Di indonesia sirsak dapat tumbuh dengan baik pada ketinggian 1000 mdpl. Pertumbuhan dna pembungaannya sangat terhambat oleh turunnya udara dingin, serta hujan salju yang ringan saja sudah dapat membunuh pohon sirsak.

            Musim kering dapat mendorong luruhnya daun dan menyelaraskan pertumbuhan memanjang dan pembungaan dalam batas-batas tertentu. Hasil panen dapat lebih tinggi pada cuaca demikian, asalkan kelembapan yang tinggi berlangsung selama periode pembentukan buah; ada indikasi bahwa untuk Annona sp. lainnya, baik kelembapan yang sangat tinggi maupun sangat rendah, dapat merusak pembentukan buah. Jika kelembapan cenderung rendah, dianjurkan untuk memberikan naungan agar transpirasi dapat dikurangi ( juga karena pohon sirsak dangkal perakarannya ). Sebagian besar tipe tanah cocok untuk tanaman ini, tetapi drainasenya harus baik, sebab pohon sirsak tidak tahan terhadap genangan air. 
















Bibit Sirsak Ratu dari biji



Kumpulan bibit sirsak ratu berjajar rapih 




Bibit sirsak ratu siap tanam

















Buah sirsak (masih baby)





















Buah sirsak masak, biji sedikit

0 komentar:

Posting Komentar